You are on page 1of 5

KELOMPOK 3:

Euis Kania (13), Tri Reksa Saputra (12), Nasrul Qadar


Taslim (26), Bunga Listia Paramita (25), Sriyanto (36),
Tri Setyo Utami (30), Yovita Puri Subardjo (14), Andi
Inayah Soraya (22)

euis kania

KPK SEBAGAI LEMBAGA PALING BERINTEGRITAS


STUDI LAPANGAN PELATIHAN DASAR CPNS GOLONGAN III
PENDAHULUAN

LATAR BELAKANG

Studi lapangan merupakan salah satu agenda kegiatan Pelatihan Dasar Calon Aparatur Sipil
Negara (CASN) yang bertujuan untuk melihat langsung sebuah organisasi yang memiliki integritas
yang berkomitmen menerapkan nilainilai dasar ASN (Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika Publik,
Komitmen Mutu dan Anti Korupsi). Pada studi lapangan kali ini kami berkesempatan
mengunjungi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang dinilai sebagai instansi dengan zero
conviction rate yang artinya KPK tidak pernah melepaskan tersangka yang dihasilkan dari proses
penyelidikan dan penyidikan KPK. Selain itu, KPK menerapkan zero tolerance kepada pegawai dan
pimpinannya untuk melakukan kesalahan pidana maupun kesalahan etika.

GAMBARAN UMUM KPK

KPK adalah sebuah instansi yang dibentuk berdasarkan UU No. 30 Tahun 2002 yang memiliki
kewenangan untuk melakukan pemberantasan tindak pidana korupsi (TPK); supervisi terhadap
instansi yang berwenang melakukan pemberantasan TPK; melakukan penyelidikan, penyidikan,
dan penuntutan terhadap TPK; melakukan tindakan-tindakan pencegahan TPK; dan melakukan
monitor terhadap penyelenggaraan pemerintahan negara yang dalam pelaksanaannya tugasnya,
KPK berpedoman kepada lima asas, yaitu: kepastian hukum, keterbukaan, akuntabilitas,
kepentingan umum, dan proposionalitas. KPK bertanggung jawab kepada publik dan
menyampaikan laporannya secara terbuka dan berkala kepada presiden, DPR, dan BPK.
Berikut gambaran struktur organisasi KPK
KUNJUNGAN LAPANGAN

KPK merupakan suatu lembaga yang memiliki integritas tinggi dan cara mencapai integritas
tersebut, KPK berusaha menumbuhkan tunas-tunas integritas yang diperoleh dengan melakukan tes
khusus integritas dengan bekerjasama dengan pihak ketiga.

KPK menjaga komitmennya dengan melakukan pengawasan internal terhadap pegawai KPK yang
dilakukan oleh bagian khusus KPK yaitu pengawas internal yang sehari-hari menggunakan warna kuning
pada kartu identitasnya. Alumni dan masyarakat dianggap sebagai aset yang berkontribusi terhadap
integritas sehingga KPK tetap menjaga komunikasi mengenai kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh
alumni.

Dalam data KPK terlihat bahwa kebanyakan pelaku korupsi adalah PNS dengan jabatan beragam
mulai dari eselon 1 sampai eselon 3. Hal ini disebabkan karena biaya politik yang semakin mahal sehingga
pimpinan sering meminta anak buahnya melakukan tindakan korupsi demi mendapatkan jabatan tersebut
sebagai alat untuk mengembalikan modal biaya politik. Apalagi di musim pilkada saat ini dimana
pelanggaran terkait dengan money politic. KPK sendiri memiliki unit khusus yang menangani kasus yang
terkait politik dan membenahi beberapa kader politik supaya pelanggaran pada kasus lelang jabatan bisa
dicegah.

KPK memiliki prosedur dalam pengumpulan informasi dan bukti yang dilaporkan kepadanya
sampai informasi tersebut dapat diinformasikan di pengadilan. Proses diawali dengan pengaduan
masyarakat kemudian ditindaklanjuti dengan proses penyelidikan dimana KPK harus benar-benar
mengumpulkan bukti yang kuat. Setelah bukti terkumpul, dilakukan proses penindakan yang dilakukan
oleh satuan khusus yang menggunakan ID berwarna merah. Tingkat akurasi hasil dan keseluruhan proses
dipastikan sampai 100%.

KPK sangat memperhatikan keamanan bagi seluruh pihak yang berhubungan dengan KPK baik
pegawai KPK sendiri maupun masyarakat yang terlibat dalam proses pengaduan kepada KPK. UPaya-
upaya tersebut meliputi:

1. Menyiapkan tempat atau rumah yang aman (safe house) yang akan menjaga mereka terhadap
segala bentuk tekanan
2. MEnjamin kerahasiaan informasi pribadi baik tim penyidik maupun masyarakat sebagai pelapor
3. Menjamin keamanan semua pihak dengan bekerja sama dengan LPSK (Lembaga Perlindungan
Saksi dan Korban)

KPK menggunakan seluruh kekuatannnya berupaya untuk selalu mengupgrade teknologi yang
dimilikinya maupun sumber daya manusianya dengan mengirimkan SDM tersebut mengikuti pelatihan,
salah satunya mengirim penyidik terbaiknya ke FBI (Federal Bureau of Investigation) dalam keilmuan
penanganan kasus, mempelajari modus-modus baru, serta kecenderungan perilaku tersangka.

Untuk mencegah tindakan korupsi, salah satu upaya konkrit yaitu dengan mewajibkan pejabat
mulai dari eselon 3 sampai eselon 1 dengan mewajibkan mereka melaporkan harta kekayaan sebelum
menjabat dan sesudah selesai menjabat. Pelaporan kekayaan tersebut ditulis dalam formulir LHKPN A
untuk pelaporan sebelum menjabat dan LHKPN B untuk pelaporan setelah menjabat.

KESIMPULAN

KPK merupakan lembaga pemerintah yang berintegritas tinggi yang tercermin dalam setiap
kegiatannya dimulai dari proses perekrutan pegawai, system keamanan, proses penyelidikan, proses
penyidikan, dan proses penindakan yang dilakukan secara transparan serta selalu menjaga komitmen
mutunya dengan melakukan inovasi baik di bidang teknologi maupun SDM-nya.

KESAN

Setelah mengunjungi langsung gedung KPK dan melihat sendiri situasi, kami mendapatkan banyak
pengalaman dan manfaat terutama dalam proses internalisasi nilai-nilai ANEKA yang tercermin langsung
dari cara kerja KPK. Permainan KSATRIA yang diciptakan adalah upaya untuk mengedukasi masyarakat
tentang pentingnya sikap anti korupsi. Selain peran KPK, dukungan masyarakat mempunyai kontribusi
yang besar dalam pencegahan tindakan korupsi. Melalui permainan ini, kita diajak bekerja sama untuk
melawan koruptor meskipun koruptor tersebut memiliki dukungan yang kuat dari kroninya dan akhirnya
bisa mengembalikan aset yang sudah diambil kepada kas negara.

You might also like